Jumat, 22 Januari 2021

MENANYAKAN UMUR DALAM BAHASA INGGRIS

Menanyakan umur (Asking about age)  Adalah ungkapan/ekspresi yang digunakan untuk menanyakan umur dalam bahasa Inggris. ungkapan/ekspresi menanyakan umur dalam bahasa Inggris sangat banyak sekali variasinya. Dan setiap variasi mempunyai fungsi dan peran yang berbeda, tergantung situasi dan kondisi pembicaraan. Dengan adanya berbagai macam contoh yang saya paparkan, diharapkan anda akan lebih bervariatif dalam berbicara bahasa Inggris. Berikut contoh – contoh ungkapan/ekspresi menanyakan umur dalam bahasa Inggris (Asking about age).

Cara menanyakan “Umur kamu berapa?” dalam bahasa Inggris

Beberapa alternatif bisa kamu gunakan untuk menanyakan usia seseorang dalam Bahasa Inggris, antara lain adalah:

  • How old are you?
    • baca: haw owld ar yu?
  • What’s your age?
    • baca: wats yor eyj?
  • What is your age?
    • baca: wat is yor eyj?

Alternatif lainnya adalah menanyakan Tanggal Lahir dari orang lain dalam Bahasa Inggris, bisa menggunakan alternatif berikut:

  • When is your birthday?
    • baca: wen is yor bertdey?
    • arti: Kapan kamu ulang tahun?
  • What is your date of birth?
    • baca: wat is yor deyt of bert?
    • arti: Kamu lahir di tanggal berapa?
  • What is your birth date?
    • baca: wat is yor bert deyt?
    • arti: Apa tanggal kelahiranmu

Contoh

Bahasa Inggris
Bahasa Indonesia
How old are you?
Berapa umurmu?
I’m 20 years old
Umur saya 20 tahun
When were you born?
Kapan kamu lahir?
I was born on June 20th 1991
Saya lahir pada bulan Juni tanggal 20 tahun 1991
When was your sister born?
Kapan adik (perempuan) anda lahir?
She was born July 25th 1994
Adik (perempuan) saya lahir pada bulan Juli tanggal 25 tahun 1994
The same as my sister
Sama dengan adik saya
Can you guess how old I am?
Dapatkah kamu menebak umur saya?
I’d say you’re about twenty one
Menurut saya umur kamu adalah 21
You look much younger than your age
Kamu kelihatan lebih muda dari umurnya
How old is your father?
Berapa umur ayahmu?
He is in his sixties
Dia umurnya enampuluhan

Demikian contoh – contoh ungkapan/ekspresi menanyakan umur dalam bahasa Inggris (Asking about age). Dan itu hanya beberapa contoh saja, kita bisa memodifikasi dan menambah sesuai dengan pilihan kata – kata kita sendiri. Jangan bosan bosan untuk terus melatihnya ya.



1 komentar:

  1. Sands Casino NJ - Play Free Slots Online | OnlineCasino
    Play septcasino the Best Online Slots for Real Money at Sands Casino NJ. Get $1000 1xbet Match Bonus + 125 Free Spins! Play Slots 제왕카지노 at the Best NJ Online Casinos!

    BalasHapus

Soal Bahasa Inggris Expressing Gratitude Kelas 7 SMP

  Soal Bahasa Inggris Expressing Gratitude Kelas 7 SMP   Answer the following questions by choosing the right answer between a, b, c, d, o...